EVALUASI PERKULIAHAN MODUL PENDIDIKAN PROFESI GURU (PPG) DALAM JABATAN KEMENTERIAN AGAMA RI BATCH-1 TAHUN 2023 LPTK IAIN SULTAN AMAI GORONTALO

Rabu, 07 Juni 2023 LPTK IAIN Sultan Amai Gorontalo mengadakan kegiatan Evaluasi Perkuliahan Pendalaman Materi PPG Daljab Batch-1 Tahun 2023 dengan seluruh instruktur/dosen pengajar PPG baik modul pedagogik maupun modul profesional. Tujuan kegiatan ini adalah untuk mengevaluasi proses perkuliahan pendalaman materi dari modul yang sudah diberikan pada masing-masing rombel PAI dan Madrasah dalam menyelesaikan tugas mandiri mulai dari membuat tugas resume untuk masing-masing kegiatan belajar (KB), membuat Analisa bahan ajar, mengerjakan tes formatif hingga membuat tugas Problem Based Learning (PBL) untuk modul pedagogik dan Project Based Learning (PjBL) untuk modul professional serta mengerjakan Tes Akhir Modul (TAM). Selain itu, keaktifan mahasiswa mengikuti video converence (Vicon) atau saat berinteraksi dengan dosen, ketepatan waktu menyelesaikan tugas, kedisiplinan dan ketertiban mengikuti Vicon sesuai dengan jadwal yang dibuat oleh instruktur/pengajarnya.
Kegiatan dibuka langsung oleh Dekan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan IAIN Sultan Amai Gorontalo Dr. H. Said Subhan Posangi, M.Pd.I sekaligus sebagai Ketua LPTK IAIN Sultan Amai Gorontalo. Dalam sambutannya menyampaikan perkuliahan PPG yang berkualitas tidak terlepas dari keberadaan instruktur/dosen pengajar yang secara sinergi melaksanakan proses perkuliahan dengan sepenuh hati dan komitmen yang tinggi dalam memberikan layanan kepada mahasiswa demi kelancaran dan keberhasilan penyelenggaraan PPG Tahun 2023 di LPTK IAIN Sultan Amai Gorontalo.

Kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian hasil evaluasi perkuliahan pendalaman materi dan hal teknis terkait pemberian instruksi kepada mahasiswa dalam memenuhi tagihan tugas pada setiap modul yang disampaikan oleh Dr. Herson Anwar, M.Pd. Kegiatan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Perhatian dan respon dosen/instruktur pengajar modul terhadap kegiatan ini secara umum sangatlah positif dan antusias.