KOTAMOBAGU – Fakultas Ilmu Tarbiyah Dan Keguruan (FITK) IAIN Sultan Amai Gorontalo menjalin kerjasama dengan Dinas Pendidikan Kotamobagu. kerjasama antara kedua belah pihak tersebut tertuang dalam Nota Kesepahaman MoU yang ditandatangani langsung oleh Dekan FITK IAIN Sultan Amai Gorontalo Dr. H. Said Subhan Posangi, M.Pd.I dan Sekretaris Dinas Pendidikan Kotamobagu, Kusnadi Pobela.
Said Subhan menuturkan Kerja sama ini di titik beratkan pada proses PPG dalam jabatan guru pendidikan agama islam. Dekan FITK itu juga menyampaikan pula bahwa MOU ini dapat diperluas arah dan kebijakannya hingga pada peningkatan kapasitas dan kompetensi guru, diantaranya IAIN Gorontalo siap memfasilitasi penyusunan dan pengembangan karya tulis guru yang natinya akan naik pangkat.
Dinas Pendidikan Kotamobagu menyambut baik kerjasama ini dan berharap hal ini dapat memerikan manfaat lebih kepada guru-guru yang ada dikotamobagu. Dalam acara ini tutut dihadiri oleh Kakankemenag Kotamobagu Bapak H. Saiful Bongso, S.Ag, M.Pd.I beserta seluruh pejabat Kantor kementerian agama kota kotamobagu.