Pusat Pendidikan dan Pelatihan (Pusdiklat) Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan Kemenag sedang menginisiasi Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) berbasis komunitas satuan pendidikan di madrasah. Kegiatan ini melibatkan unsur dari Perguruan Tinggi, antaranya dari IAIN Sultan Amai Gorontalo.
Bersama Dosen lainnya dari FITK, dosen-dosen PGMI dipastikan akan mengikuti tahap 1 pelatihan yang akan dilaksanakan pada tanggal 3 sd 14 April 2023, tahap 2 pada tanggal 15 sd 20 Mei 2023 dan tahap terakhir nanti direncanakan selama 25 pekan/6 bulan.
Menurut Sekretaris Prodi Rinaldi Datungsolang, M.Pd, pihaknya telah memastikan kesiapan 5 Dosen PGMI yang mengikuti kegiatan ini. “Pelatihannya lumayan lama dan butuh effort yang tinggi. Sehingga kami sudah memastikan kesiapan Bapak/Ibu yang ikut pelatihan ini”,tegasnya disela-sela Rapat Penyamaan Persepsi Dosen Peserta Pelatihan Implementasi Kurikulum Merdeka Berbasis Komunitas yang dilaksanakan pada Jum`at (31/3).
Sumber : Dosen PGMI Menjadi Peserta Pelatihan Implementasi Kurikulum Merdeka Berbasis Komunitas